2nd T-POMI
2021, 20 Agustus
Share berita:

PONTIANAK, Mediaperkebunan.id – Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit di Kalimantan Barat (Kalbar) Periode I Agustus 2021 meroket naik pada semua kelompok umur tanam. Tim Penetapan Harga TBS Sawit Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Kalbar, menetapkan harga sawit umur 10 – 20 tahun Rp 2.542,40 per kilogram (Kg). Periode sebelumnya harga TBS Rp 2.291,19/Kg.

Harga minyak mentah kelapa sawit (crude palm oil/CPO) juga meroket. Rapat Tim Penetapan Harga TBS diketuai Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran Dinas Perkebunan Provinsi Kalbar Cahya Dewi menetapkan harga CPO Rp 11.659/Kg yang pada periode lalu Rp 10.534,94/Kg.

Berikut harga TBS sawit Kalbar selengkapnya. Harga TBS umur tiga tahun Rp 1.895,78/Kg; umur empat tahun Rp 2.031,59/Kg; umur lima tahun Rp 2.174,32/Kg; sawit umur enam tahun Rp 2.242,59/Kg; umur tujuh tahun Rp 2.323,10/Kg; umur delapan tahun Rp 2.398,65/Kg, dan umur sembilan tahun Rp 2.440,39/Kg.

Selanjutnya harga TBS umur 10 – 20 tahun Rp 2.542,40/Kg, umur 21 tahun Rp 2.494,92/Kg; umur 22 tahun Rp 2.482,78/Kg; umur 23 tahun Rp 2.420,47/Kg; umur 24 tahun Rp 2.334,91/Kg; dan umur 25 tahun Rp 2.254,64/Kg. Sedangkan harga CPO ditetapkan Rp 11.659,58/Kg dan Kernel Rp 5.956,47/Kg, dengan indeks K 90,41 persen. (YR)

Baca Juga:  Pabrik Inti Sawit Cargill Raih Sertifikasi Berkelanjutan