BANJARBARU, Mediaperkebunan.id – Harga Tandan Buah Segar (TBS) kelapa sawit Provinsi Kalimatan Selatan pada periode Juni mengalami kenaikan 5 persen dibanding periode sebelumnya. Demikian Tim Penetapan Harga TBS Kelapa Sawit Dinas Perkebunan dan Peternakan Provinsi Kalsel dalam rapatnya Rabu (16/6).
Berdasarkan hasil perhitungan rapat TBS yang dibacakan Kepala Bidang Penyuluhan, Pengolahan dan Pemasaran Disbunnak Prov. Kalsel, Muhammad Rusli, menyepakati perhitungan untuk harga CPO bulan Juni naik menjadi Rp. 10.585,61; Inti Sawit juga mengalami kenaikan menjadi Rp. 6.591,88 serta nilai Indeks K yang berada di angka 89,11 persen.
Untuk harga TBS kelapa sawit periode bulan Juni dibandingkan bulan Mei mengalami kenaikan harga, rata-rata sebesar lima persen dengan harga terendah pada umur tanaman 3 tahun Rp. 1.691,57 dan harga tertinggi Rp. 2.342,88 pada umur tanaman 13 tahun. Data selengkapnya dapat dilihat pada tabel harga TBS bulan Juni 2021.
Berikut harga TBS sawit Kalsel selengkapnya. Harga TBS umur tiga tahun Rp 1.691,57/Kg; umur empat tahun Rp 1.876,85/Kg; umur lima tahun Rp 2.018,32/Kg; sawit umur enam tahun Rp 2.096,70/Kg; dan umur tujuh tahun Rp 2.217,29/Kg; umur umur delapan tahun Rp 2.249,18/Kg. Umur sembilan tahun Rp 2.287,80/Kg, dan umur 10 tahun Rp 2.331,77/Kg,
Selanjutnya harga TBS umur 11 tahun Rp 2.330,97/Kg, umur 12 tahun Rp 2.340,42, umur 13 tahun Rp 2.342,88/Kg, umur 14 tahun Rp 2.339,72, umur 15 tahun Rp 2.335,05/Kg, umur 16 tahun Rp 2.331,29/Kg, umur 17 tahun Rp 2.322,51/Kg, umur 18 tahun Rp 2.316,89/Kg, umur 19 tahun Rp 2.314,08/Kg, umur 20 tahun Rp 2.304,72/Kg, dan umur 21 tahun Rp 2.281,58/Kg. (YR)