BOGOR, mediaperkebunan.id – Tim Pelepasan Varietas (TPV) Tanaman Perkebunan, Direktorat Jenderal Perkebunan, Kementerian Pertanian (Kementan), setuju melepas delapan varietas tanaman perkebunan terbaru. Sedangkan empat yang diusulkan pengusul tidak disetujui dilepas.
Dalam sidang Pelepasan Varietas Tanaman Perkebunan Semester I 2023, TPV memeriksa tiga usulan dengan 12 calon varietas. “Sidang pelepasan untuk tahun ini melmeriksa tiga pengusul,” ujar Ketua TPV Gunawan di Bogor, Senin (29/5).
Sidang yang berlangsung sejak 29 – 31 Mei 2023 itu pun menyetujui delapan varietas yang diusulkan masing-masing tebu usulan dari Pemerintah Kabupaten Malang bekerjasama dengan Pabrik Gula (PG) Rajawali, BBPPTP Surabaya dan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).
Lima varietas Tembakau Kasturi Jember usulan dari BRIN bekerjasama dengan Balai Tanaman Pemanis dan Serat. Dari lima usulan, tiga tembakau galur murni disetujui dan satu tembakau hibrida disetujui. Satu usulan tembakau hibrida lainnya tidak disetujui.
dan varietas Tembakau Magelang usulan dari Pemerintah Kabupaten Magelang, Dinas Pertanian dan Pangan bekerjasama denan Palain Penelitian Tanaman Pemanis dan Serat. Dari enam usulan, tiga varietas disetujui dilepas, dan tiga usulan lainnya tidak disetujui dilepas. (YR)